Parasol face sunscreen cream SPF 33

Parasol
Parasol face sunscreen cream spf 33 ini adalah salah satu produk sunscreen yang udah aku pake sejak SMA, pernah sekali ganti ke rangkaian wardah white secret spf 30 tapi ujung-ujungnya balik lagi ke parasol ini.

Awalnya aku di rekomendasiin oleh dokter di rumah sakit , karena pernah konsul jerawat yang banyak banget di bagian jidat. Itu kira-kira di tahun 2014. Waktu itu dokter bilang ini wajar karena hormonal jadi dihindari aja produk-produk yang dapat menambah iritasi dan untuk sehari-harinya memang aku sudah biasa menggunakan sunblock. Lalu disarankan menggunakan parasol ini.
Alhamdullilah setelah sabar dengan tidak ngutak-ngatik jerawat yang di jidat dan menggunakan sunblock ini ditambah bedak baby, pelan-pelan peradangannya juga sudah ilang.
Parasol ini diproduksi oleh PT. SURYA DERMATO MEDICA LABORATORIES. Cream ini mengandung aloe leaf extract dan vitamin E, bekerja melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar matahari sekaligus merawat kelembapan kulit sehingga lembut, halus dan tidak kering. Dapat digunakan sebagai alas make up yang baik.

Berdasarkan klaim produk aku setuju untuk semua klaimnya. Kenapa aku selalu repurchase, bagi ku untuk daerah indo yang subtropis baik di iklim dingin seperti Aceh Tengah yang dingin maupun Banda Aceh yang cukup panas, cream sunblock ini cocok.
Satu permasalahan yang memang dari dulu aku rasakan adalah efek yang diberikan setelah menggunakan produk ini seperti wajah berminyak dan memang harus di set lagi menggunakan bedak tabur. Supaya ga kelihatan berminyak banget.
Menurutku produk ini cocok digunakan oleh tipe kulit kering yang sangat kering. Sedangkan untuk kulit aku yang normal cenderung kering, efeknya masih bisa disiasati. Kalau untuk kulit berminyak kayaknya bakalan ga suka dengan efek ini.
Tapi sejauh ini aku tetap suka dengan produk ini, produk ini biasanya aku beli di apotek. Ada juga yang jual di toko-toko make up tapi jarang ada, yang udah pasti menyediakan memang ya di apotek.
Kemasanya terus berubah-ubah namun untuk designnya tetap sama. Parasol sunscreen spf 30 dengan netto 20 gram ini biasa aku beli dengan harga 80k.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berwisata Paket Komplit di Bur Telege

Persilngan pendapat dengan orang tua

Nilai Luhur Pancasila yang Sedang Dicontohkan Jokowi-Prabowo